Solana Turun 15 Persen, Rp1,6 Triliun Terlikuidasi
Harga Solana, mata uang kripto terbesar keenam di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar, anjlok lebih dari 15% pada 24 jam terakhir, menyentuh US$136,97 atau sekitar Rp2,2 juta, pada saat artikel ini ditulis , Selasa (25/2/2025).

Tekanan jual meningkat pada token tersebut setelah runtuhnya meme coin LIBRA dan akan dirilisnya lebih dari 11 juta token Solana.
Belum lagi ditambah dengan tarif tambahan oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang tetap diberlakukan, membawa seluruh pasar kripto anjlok juga.
Menurut CoinMarketCap , penurunan ini merupakan level terendah Solana dalam beberapa pekan terakhir. Dalam periode satu bulan, grafik Solana masih terjerembab, turun 46% dari nilai tertinggi bulan lalu US$258 atau sekitar Rp4,2 juta.
Baca juga: Bitcoin Anjlok ke US$91.000 Usai Trump Bersikeras Terapkan Tarif Impor
Likuidasi Solana Jadi Salah Satu yang Terbesar
Data CoinGlass menunjukkan, penurunan ini terjadi di tengah gejolak pasar yang lebih luas, dengan likuidasi kripto yang mencapai US$918 juta atau sekitar Rp14,9 triliun dalam 24 jam terakhir.

Solana sendiri mengalami likuidasi sebesar US$98,91 juta atau sekitar Rp1,6 triliun, dengan posisi long yang terlikuidasi sebesar US$91,44 juta atau sekitar Rp1,4 triliun dan sisanya adalah posisi short yang terlikuidasi.
Baca juga: Alamat Aktif Solana Terpantau Terus Turun, Ini Alasannya
Faktor Lain Solana Alami Penurunan
Analis pasar menunjukkan beberapa faktor di balik penurunan Solana, termasuk rumor aksi jual dari exchange kripto terkemuka seperti Binance dan Kraken.
Dalam 24 jam terakhir, exchange kripto terbesar di dunia, Binance, dilaporkan telah menjual sekitar US$15,6 juta atau sekitar Rp254,4 miliar dalam token SOL melalui market maker kripto Wintermute.
Meme coin secara luas juga telah merosot setelah berita di Argentina, memicu kekhawatiran bahwa Solana mungkin akan mundur ke harga mendekati US$100 atau sekitar Rp1,6 juta dalam waktu dekat.
Pembukaan token SOL pada tanggal 1 Maret yang akan menyuntikkan lebih dari 11 juta token senilai lebih dari US$1,5 miliar atau sekitar Rp24,4 triliun ke pasar, semakin memperburuk tekanan jual.
Baca juga: 3 Faktor Penyebab Harga Solana Kian Merosot
Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.
Kamu mungkin juga menyukai
Vlayer Luncurkan Mainnet, Memajukan Utilitas Kontrak Cerdas dalam Skala Global
Singkatnya Vlayer telah meluncurkan mainnetnya, memperkenalkan serangkaian fungsi kontrak pintar yang ditujukan untuk meningkatkan pengalaman pengembang dan memperluas kasus penggunaan aplikasi potensial.

Aurora Labs Luncurkan Inkubator 'Aurora Blocks' pada Protokol NEAR untuk Mempercepat Pengembangan Rantai Virtual
Singkatnya Aurora Labs telah meluncurkan Aurora Blocks, inkubator enam minggu yang menawarkan $250,000 untuk mendukung lima tim yang membangun Virtual Chains yang kompatibel dengan EVM di NEAR.

Synthetix mengusulkan pertukaran token senilai $27 juta untuk mengakuisisi protokol opsi Derive
Ringkasan Cepat Kontributor Synthetix telah mengusulkan untuk mengakuisisi Derive (sebelumnya Lyra) melalui pertukaran token SNX-untuk-DRV. Penilaian yang diusulkan adalah $27 juta, dan rasio pertukaran akan menjadi 27 DRV untuk 1 SNX.

FalconX bermitra dengan Standard Chartered untuk meningkatkan penawaran kripto bagi klien institusional
FalconX telah menjalin kemitraan strategis dengan Standard Chartered untuk memperkuat penawaran kriptonya kepada klien institusional. Standard Chartered akan menyediakan infrastruktur perbankan dan berbagai pasangan mata uangnya kepada FalconX, dengan rencana untuk memperluas ke klien dan wilayah target.

Berita trending
LainnyaHarga kripto
Lainnya








