Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
Naik Drastis Setelah Terpuruk: 3 Memecoin Solana Ini Jadi Incaran Investor!

Naik Drastis Setelah Terpuruk: 3 Memecoin Solana Ini Jadi Incaran Investor!

PintuPintu2025/05/12 08:33
Oleh:Deswita Zela

Jakarta, Pintu News – Laman CCN menyebutkan bahwa meme coin berhasil mendominasi pemberitaan sepanjang tahun 2024.

Token-token yang sebagian besar dibangun di atas blockchain Solana kini melonjak ke valuasi yang sangat tinggi dalam waktu singkat. Namun, euforia itu tak bertahan lama dan mulai meredup pada tahun 2025.

Dalam hitungan bulan, sebagian besar meme coin tersebut anjlok tajam — banyak yang kehilangan lebih dari 90% nilainya dan menghilang dari sorotan publik.

Namun menjelang akhir pekan ini, muncul perubahan yang mengejutkan. Beberapa memecoin Solana yang sebelumnya dianggap “mati” mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan, dengan lonjakan harga dua digit yang kembali memunculkan harapan di kalangan pendukung awalnya.

Dalam analisis ini, laman CCN menyoroti tiga meme coin Solana yang pernah menjadi perbincangan karena lonjakan harganya yang ekstrem — dan kini tampak melakukan kebangkitan yang tak terduga.

Moo Deng (MOODENG)

Moo Deng , sebuah memecoin di jaringan Solana yang terinspirasi dari seekor bayi kuda nil asal Thailand ini memimpin kebangkitan meme coin. Token ini mencatatkan lonjakan harga terbesar dalam sepekan terakhir.

Pada November 2024, kapitalisasi pasar MOODENG sempat melejit menembus angka $600 juta — pencapaian yang sulit diraih oleh kebanyakan memecoin lainnya. Namun, awal Mei 2025, kapitalisasi tersebut anjlok drastis hingga di bawah $40 juta, dengan harga MOODENG turun ke level $0,037.

Baca juga: 3 Crypto AS yang Banyak Diincar Jika The Fed Isyaratkan Pemangkasan Suku Bunga di Bulan Juni!

Meski begitu, dalam tujuh hari terakhir, harga MOODENG melonjak lebih dari 200%, menyentuh angka $0,13.

Naik Drastis Setelah Terpuruk: 3 Memecoin Solana Ini Jadi Incaran Investor! image 0 Sumber: TradingView via CCN

Menurut laporan dari CCN, lonjakan ini terjadi seiring meningkatnya permintaan terhadap memecoin berbasis Solana, terutama saat harga SOL kembali menguji level $170. Dari sisi teknikal, grafik harian menunjukkan bahwa kenaikan harga Moo Deng berhasil menembus pola segitiga menurun (descending triangle).

Lonjakan harga ini juga menyebabkan Indeks Kekuatan Relatif (RSI) naik ke level 88,79 — menandakan adanya momentum bullish yang kuat. Meski demikian, kondisi tersebut juga menunjukkan bahwa MOODENG berada dalam wilayah jenuh beli (overbought).

Menariknya, garis hijau pada indikator Supertrend berada di bawah harga saat ini, yang menunjukkan adanya level dukungan kuat. Jika kondisi ini bertahan, MOODENG berpotensi naik hingga $0,17 dalam jangka pendek.

Sebaliknya, jika aksi ambil untung (profit taking) meningkat, harga MOODENG bisa mengalami koreksi kembali di bawah $0,10.

Peanut the Squirrel (PNUT)

Peanut the Squirrel , memecoin bertema hewan lain di jaringan Solana, juga menunjukkan performa mengesankan pekan ini.

Setelah sebelumnya mencatat kapitalisasi pasar hampir $2 miliar pada akhir 2024, token ini kembali mencuri perhatian lewat lonjakan harga 80% dalam tujuh hari terakhir, yang mendorong valuasinya menjadi $315 juta.

Kebangkitan ini didorong oleh lonjakan drastis dalam volume perdagangan, yang kini telah melampaui $800 juta — level yang belum tercapai dalam beberapa bulan terakhir. Jika tren peningkatan volume dan harga ini terus berlanjut, kapitalisasi pasar PNUT berpotensi meningkat lebih tinggi dalam waktu dekat.

Naik Drastis Setelah Terpuruk: 3 Memecoin Solana Ini Jadi Incaran Investor! image 1 Sumber: TradingView via CCN

Sejak Februari, harga PNUT diperdagangkan di kisaran $0,12 hingga $0,26. Namun, dengan lonjakan terbaru, token ini berhasil menembus batas atas tersebut.

Saat laporan ini ditulis, indikator Chaikin Money Flow (CMF) naik ke level 0,20, menunjukkan tekanan beli yang kuat. Indeks Money Flow (MFI) juga mengikuti arah serupa, memperkuat sinyal bullish.

Jika tren ini terus berlanjut, harga PNUT berpotensi naik hingga mendekati $0,47. Namun sebaliknya, jika tekanan jual meningkat, tren ini bisa berbalik arah dan harga PNUT dapat turun di bawah $0,24.

Goatseus Maximus (GOAT)

Memecoin bertema AI , Goatseus Maximus , menjadi yang terakhir dalam daftar memecoin Solana yang mengalami pemulihan signifikan. Hingga saat ini, GOAT masih turun 91% dari harga tertingginya sepanjang masa.

Baca juga: Harga Dogecoin Berpotensi Melonjak 500% dan Capai $1 di Bulan Agustus 2025? Ini Kata Analis!

Namun, dalam sepekan terakhir, nilai pasarnya melonjak hampir 50% dan kini diperdagangkan di kisaran $0,12. Pada grafik 4 jam, lonjakan ini terjadi setelah GOAT berhasil menembus pola falling wedge (irisan menurun).

Naik Drastis Setelah Terpuruk: 3 Memecoin Solana Ini Jadi Incaran Investor! image 2 Sumber: TradingView via CCN

Selama kenaikan ini, indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD) juga bergerak ke zona positif, yang menunjukkan adanya momentum bullish.

Jika tren ini bertahan, harga GOAT berpotensi naik hingga menyentuh puncak bayangan (wick) di level $0,13.

Sebaliknya, jika terjadi peningkatan aksi ambil untung terhadap GOAT, harga token ini bisa terkoreksi turun kembali menuju level $0,089.

Itu dia informasi terkini seputar crypto. Ikuti kami di  Google News  untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia crypto dan teknologi blockchain.

Nikmati pengalaman  trading crypto  yang mudah dan aman dengan mengunduh aplikasi kripto Pintu melalui Google Play Store maupun App Store sekarang juga. Dapatkan juga pengalaman  web trading  dengan berbagai tools trading canggih seperti pro charting, beragam jenis tipe order, hingga portfolio tracker hanya di Pintu Pro. Telah hadir juga fitur Pintu Pro Futures, dimana kamu bisa  beli bitcoin leverage , trading  btc futures ,  eth futures  hingga  sol futures  secara mudah dari desktop kamu!

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Pintu mengumpulkan informasi ini dari berbagai sumber relevan dan tidak terpengaruh oleh pihak luar. Sebagai catatan, kinerja masa lalu aset tidak menentukan proyeksi kinerja yang akan datang. Aktivitas jual beli crypto memiliki risiko dan volatilitas tinggi, selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas  jual beli bitcoin  dan investasi aset crypto lainnya menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

  • CCN. These 3 Solana Memecoins Just Bounced Back After Everyone Thought They Were Done . Diakses pada 12 Mei 2025
0

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Raih Token Baru
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Protokol Tanda: Mengintegrasikan Identitas, Layanan, dan Aset Digital dengan Sempurna

Singkatnya Sign Protocol sedang membangun infrastruktur terpadu dan on-chain untuk verifikasi identitas dan distribusi aset, yang bertujuan untuk mendukung pemerintah nasional, perusahaan, dan Web3 ekosistem.

MPOST2025/05/12 20:00
Protokol Tanda: Mengintegrasikan Identitas, Layanan, dan Aset Digital dengan Sempurna

Brevis Akan Mendukung Pengalaman Pengguna Cerdas di PancakeSwap Infinity

Singkatnya Brevis dan PancakeSwap telah meluncurkan UX Cerdas di PancakeSwap Infinity, memperkenalkan UX yang dapat diprogram, sadar pengguna, dan tanpa kepercayaan DeFi pengalaman.

MPOST2025/05/12 20:00
Brevis Akan Mendukung Pengalaman Pengguna Cerdas di PancakeSwap Infinity

ETF kripto spot mendapatkan dukungan bipartisan dalam pemilihan presiden mendatang di Korea Selatan

Ringkasan Cepat Kim Moon-soo, kandidat partai sayap kanan untuk pemilihan presiden Korea Selatan bulan depan, menyatakan dukungannya untuk ETF kripto spot lokal. Kedua kandidat terkemuka untuk pemilihan mendatang telah berjanji untuk mengizinkan ETF kripto spot diperdagangkan di Korea Selatan.

The Block2025/05/12 14:12
ETF kripto spot mendapatkan dukungan bipartisan dalam pemilihan presiden mendatang di Korea Selatan

Perusahaan pertambangan yang terafiliasi dengan Trump, American Bitcoin, akan go public melalui merger dengan Gryphon Digital

Ringkasan Singkat Anak perusahaan Hut 8, American Bitcoin, berencana untuk go public melalui penggabungan dengan Gryphon Digital Mining. Pemegang saham American Bitcoin akan memiliki sekitar 98% dari entitas gabungan, sementara Hut 8 tetap menjadi mitra infrastruktur penambangan BTC eksklusif.

The Block2025/05/12 14:12
Perusahaan pertambangan yang terafiliasi dengan Trump, American Bitcoin, akan go public melalui merger dengan Gryphon Digital